PELAKSANAAN FOGING FOCUS UNTUK CEGAH DEMAM PENYEBARAN DEMAM BERDARAH, DI DUSUN BANDULSARI

Salah satu upaya mengatasi masalah Demam Berdarah dengue atau DBD di masyarakat dilaksanakan melalui kegiatan FOGING , yakni dengan pengasapan menggunakan bahan bahan insektisida untuk membunuh nyamuk dewasa demam berdarah dengue.
Kegiatan foging ini dilakukan di Dusun Bandulsari Kalurahan Sukoharjo Kapanewon Ngaglik Kabupaten Sleman. Pelaksanaan Fogging oleh Tim Gabungan terdiri Puskesmas Ngaglik 2 ,Pemerintah Kalurahan Suharjo dan Kader kesehatan dusun setempat, pada hari selasa 10 Januari 2022 mulai pukul 04.30 wib berakhir pukul 05.30 wib. Adapun sasaran kegiatan , adalah rumah-rumah warga radius 200 m2 sekitar rumah penderita demam berdarah atas nama M.Azmi . sebagai upaya agar demam berdarah tidak meluas. Pelaksanaan Foging berikutnya direncanakan pada hari selasa , 18 Januari 2022.
Sebelum pelaksanaaan fooging,pada hari sabtu 8 januari 2022 dari warga Dusun Bandulsari Sukoharjo melaporkan kepada pemerintah kalurahan Sukoharjo dan Puskesmas Ngagglik 2, terkait adanya 2 (dua) kasus demam berdarah yang menyerang warga yaitu seorang ibu dan anak remaja. Penanganan yang cepat dengan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan medis, korban Demam berdarah tersebut saat ini sudah sehat.
Fajar, dari Puskesmas Ngaglik2 selaku kordinator foging pada kesempatan ini, menyampaikan kepada masyarakat yang mengikuti kegiatan foging juga dapat berperan aktif mengendalikan penyebaran penyakit DBD dengan menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan , gerakan 3 M Plus juga senantiasa untuk dilaksanakaan secara rutin ,yakni menguras bak penampungan air,menutup rapat rapat tempat penampungan air , memanfaatkan atau mendaur ulang barang bekas sedangkan plus lainnya sebagai upaya tambahan melalui memelihara ikan pemakan jentik nyamuk, menggunakan obat anti nyamuk,memasang kawat kasa pada jendela dan ventilasi, pemeriksaaan tempat penampungan air,memperbaiki saluran air yang tidak lancar, dan menanam tanaman pengusir nyamuk.(Adib Makmun, S.Sos)

Kirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin