KALURAHAN SUKOHARJO GELAR PEMBINAAN KELEMBAGAAN

28 April 2022
Administrator
Dibaca 17 Kali
KALURAHAN SUKOHARJO GELAR PEMBINAAN KELEMBAGAAN

Sukoharjo- Kinerja yang baik dan bertanggung jawab lembaga-lembaga di kalurahan sukoharjo,diantaranya Kader PKK,RT/RW dan ROIS tidak terlepas dari adanya pembinaan dan arahan dari pihak Kalurahan Sukoharjo.Hal inilah yang dilakukan Kalurahan Sukoharjo,Selasa (26/4/2022)

Sujadi selaku Kamituwo kalurahan sukoharjo menjelaskan bahwa sebaiknya Jabatan Rois perlu diadakan regenerasi agar tugas sebagai rois tetap berjalan lancar,karena mengingat Rois yang ada sekarang sudah cukup sepuh,yang berjumlah 35 orang rois aktif."Akan segera dibentuk kepengurusan Rois,dan akan di berikan SK",lanjut Sujadi.

Selain itu Lurah Sukoharjo,Hadi Subronto juga memberikan arahan dan informasi," Dengan telah dilaksanakannya Vaksin dalam prosentase yang cukup tinggi di wilayah Sleman,maka pelaksanaan Takbir untuk Hari Raya Idul Fitri 1443 H,diperbolehkan,akan tetapi tetap hanya di masjid atau mushola saja dan tidak diijinkan adanya takbir keliling,dan untuk sholat Idul Fitri boleh dilaksanakan di masjid dan lapangan,"papar Hadi.

"Pembinaan rois dari kalurahan ini sangat membantu,dan diharapkan kedepannya yang menjabat rois,bisa bekerja dengan sebaik-baiknya dan bertanggung jawab,"demikian pernyataan Basirun rois dari padukuhan Bandulan yang menjabat rois sejak 3 tahun yang lalu.

Selain pembinaan Rois,juga telah dilaksanakan pembinaan untuk kader-kader PKK Kalurahan Sukoharjo,dan pembinaan RT/RW sebagai lembaga dibawah naungan kalurahan yang bertugas membantu tugas Lurah di tingkatan paling dekat dan yang berhadapan langsung dengan warga Sukoharjo.

Dalam kesempatan ini Harowi selaku Jogo Boyo Kalurahan Sukoharjo menyampaikan pesan dan surat edaran dari Kapanewon Ngaglik bahwa pelaksanaan perayaan Idul Fitri 1443 H agar tetap tertib dan aman,tidak membunyikan petasan/mercon pada malam takbiran dan setelah idul fitri ,tetap menjaga protokol kesehatan dll.

"Semoga kedepannya kerjasama,arahan dan pendampingan dari kalurahan Sukoharjo lebih intens lagi,agar semua bisa berjalan dengan tertib,aman dan lancar dalam melayani warga Sukoharjo,"harap Supriyanto,RT 03 Mindi/Purworejo yang hadir pada saat pembinaan. (Eswe/puji KIM Sukoharjo-Ngaglik)