RAPAT KOORDINASI RUTIN PAMONG KALURAHAN SUKOHARJO

Sukoharjo- lurah sukoharjo, Hadi subronto mengadakan rapat rutin koordinasi pamong beserta carik sukoharjo, kepala seksi,kepala rusan, dukuh di wilayah 14 padukuhan serta staf dan di hadiri babinkamtipnas dan babinsa. Bertempat di aula Kalurahan Sukoharjo, jum’at 27 januari 2023.
Dalam rapatnya, lurah menyampaikan beberapa informasi penting antara lain (1) di bulan februari SPPT bagi bpk/ibu pamong sebagai panutan warga juga harus tertib wajib pajak jangan menunda-nunda. Dan kesepakatan bersama untuk tahun 2023 target kita harus mencapai 80%. Dan target juga untuk 5 padukuhan lunas pajak yaitu padukuhan yapah, bandulan, siwil dan sembung dan harus menjadi garda terdepan serta membantu supaya tahun ke tahun bisa mencapai lunas pajak untuk seluruh padukuhan. (2) menyampaikan keterkaitan dengan rintisan kalurahan budaya, dengan ini bpk/ibu dukuh sudah menerima from untuk mendata kesenian-kesenian yang ada di wilayah padukuhan, berkaitan dengan ini kamituo akan segera membuat undangan untuk mengundang bpk/ibu ketua atau pengurus kesenian serta merangkul UMKM sewilayah pemerintah kalurahan sukoharjo serta pembentukan pengurus-pengurus rintisan desa budaya.
Carik sukoharjo, yuliani menyampaikan tentang informasi terkait dengan Pemberian Penghasilan Tetap, Tunjangan Bagi Lurah, Pamong Kalurahan, Staf Kalurahan untuk tahun anggaran 2023 dimana hal tersebut dituangkan kedalam Peraturan Lurah Sukoharjo Nomor 6 Tahun 2022. (-SLP)


Kirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin